Cerita Perjuangan Petugas Damkar Padamkan Api di Kemenhub

 Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ilham Rian Pratama

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kebakaran terjadi di Gedung Kementerian Perhubungan Republik Indonesia di kawasan Medan Merdeka Barat Jakarta Pusat, Minggu (8/7/2018).

Petugas pemadam kebakaran (damkar) berkumpul untuk bersiap melaksanakan tugas mulianya.

M. Rifai, seorang petugas damkar mengatakan, dirinya sudah berada di kantor yang dinahkodai Budi Karya tersebut sejak pukul 03.30 WIB.

"Saya sudah standby dari jam setengah 4 pagi. Dapat laporan, langsung berangkat," ujar Rifai setelah menunaikan tugasnya di Gedung Kemenhub RI, Jakarta Pusat, Minggu (8/7/2018).

Muka Rifai dipenuhi coretan hitam akibat asap yang diterjangnya ketika berada di dalam gedung.

Rambutnya basah, seragam oranye kebanggaannya pun sudah sudah tak bersih lagi. Semuanya menghitam.

Lain lagi dengan Bambang, seorang damkar yang juga bertugas pada hari itu. Dirinya tak sehitam Rifai.

Hal itu, ujar Bambang, karena dirinya tidak menuju pusat asap seperti Rifai.

Baca: Satu Korban Kebakaran di Gedung Kemenhub Teridentifikasi, Jenazah Diserahkan ke Keluarga

"Saya cuma mobile, atur logistik buat petugas damkar yang lain di dalam," pungkas Bambang.

Let's block ads! (Why?)

http://www.tribunnews.com/nasional/2018/07/08/cerita-perjuangan-petugas-damkar-padamkan-api-di-kemenhub

0 Response to "Cerita Perjuangan Petugas Damkar Padamkan Api di Kemenhub"

Posting Komentar