TRIBUNNEWS.COM, PALEMBANG - Sriwijaya FC sukses menahan Persela Lamongan di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring (GSJ) Palembang, Sabtu (2/6/2018).
Mereka berhasil melibas tim tamu yang bertandang dengan skor 5-1.
Gol pertama dicetak oleh Mahammadou N’Diaye di menit ke-27, disusul oleh Manuchekhr Dzhalilov tiga menit kemudian.
Manu berhasil menggandakan keunggulan berkat eksekusinya melalui titik putih.
Belum sempat wasit meniup peluit tanda babak pertama usai, Sriwijaya FC menambah angka ketiga.
Umpan yang diberikan oleh Manuchekhr Dzhalilov berhasil dimanfaatkan dengan baik oleh Esteban Vizcarra
Di babak kedua, tim berjuluk Laskar Wong Kito ini kembali bermain trengginas.
Mahammadou N’Diaye kembali menambah gol keempat sekaligus mengkoleksi angka keduanya dalam laga kali ini berkat umpan dari Makan Konate di menit 53.
Akan tetapi, pemain Persela Lamongan mulai menyusul angka untuk memperkecil angka kekalahan timnya di menit ke-82.
Loris Amaud berhasil menanduk bola lambung yang dilepaskan kepadanya di depan gawang, sehingga tecipta satu angka.
Skor menjadi 4-1.
Menjelang lima menit akhir pertandingan, Patrich Wanggai berhasil menambah angka membenamkan tim tamu.
Ia berhasil memanfaatkan dengan baik umpan dari Nur Iskandar melalui tendangan datarnya.
Skor 5-1 terus bertahan hingga pertandingan berakhir.
http://www.tribunnews.com/superskor/2018/06/03/sriwijaya-fc-vs-persela-lamongan-skor-5-1-untuk-sriwijaya-fc
0 Response to "Sriwijaya FC vs Persela Lamongan: Skor 5-1 untuk Sriwijaya FC"
Posting Komentar